Pasuruan, BintangPatra.com – Pemerintah Desa Sumbersuko, Kecamatan Purwosari, sukses menggelar Sumbersuko Carnival 2025 pada Sabtu (27/9/2025).
Acara ini merupakan rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Pasuruan ke-1096.
Sejak pagi, masyarakat sudah memadati rute karnaval meski pemberangkatan peserta baru dimulai pukul 15.00 WIB.
Antusiasme warga disambut semangat para peserta dari berbagai kalangan yang tampil dengan kostum dan kreativitas terbaik.
Acara ini dihadiri jajaran Forkopimca Purwosari, antara lain Camat Purwosari Munif Triatmoko, Danramil Purwosari Kapten (Czi) Mukrab, serta Kapolsek Purwosari Iptu Yusuf.
Kepala Desa Sumbersuko, Arif Efendi, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya karnaval yang tahun ini juga menghadirkan parade khusus komunitas sound system (sound horeg).
“Alhamdulillah, kita diberi kesehatan dan kesempatan untuk melaksanakan Carnival Sound System tahun 2025 ini. Ini pertama kalinya Desa Sumbersuko mengadakan event khusus sound system. Saya berpesan kepada peserta agar menjaga ketertiban dan toleransi, sehingga acara berjalan lancar dari start hingga finish,” ujarnya.
Camat Purwosari, Munif Triatmoko, memberikan apresiasi dan berharap kegiatan ini menjadi agenda rutin tahunan.
“Sumbersuko Carnival adalah bukti semangat kebersamaan dan kreativitas warga. Selain memeriahkan HUT Kabupaten, acara ini memperkuat sinergi antar elemen masyarakat. Kami dari Pemerintah Kecamatan sangat mendukung agar ke depan lebih meriah dengan partisipasi lebih luas dari desa-desa lain,” jelasnya.
Dukungan juga datang dari tokoh masyarakat Desa Karangrejo, Masroni, yang menilai karnaval sebagai kegiatan positif dan pemersatu warga.
“Di banyak kota kita sering lihat demo, tapi di Pasuruan mari kita ramaikan dengan kegiatan budaya seperti ini. Karnaval menyatukan masyarakat sekaligus mengangkat budaya yang patut kita banggakan,” ujarnya.
Melalui event ini, Desa Sumbersuko kembali menunjukkan komitmennya dalam melestarikan budaya, mempererat kerukunan, sekaligus mendukung kemajuan Kabupaten Pasuruan.









